5 Tips Parkir Kendaraan Untuk Mencegah Pencurian di Tempat Ramai

Memarkirkan kendaraan ditempat umum saat sepi maupun ramai tidak selamanya terhindar dari kejahatan, kejahatan memang tak lagi pandang waktu atau lokasi. Dengan kesempatan yang ada, pelaku akan langsung menjalankan niat buruknya. Karena itulah Anda perlu selalu waspada dan berhati-hati ketika memarkirkan kendaraan Anda, baik itu di tempat sepi, ramai,

sampai di tempat parkir yang sudah diawasi satpam atau CCTV sekalipun.Dengan begitu, risiko kendaraan Anda digasak maling jadi jauh lebih kecil. Untuk membantu Anda mengamankan kendaraan saat parkir, berikut tips kendaraan untuk mencegah pencurian di tempat ramai:

  • Pastikan bahwa Anda selalu mematikan mesin dan mencabut kunci kontak setelah Anda parkir, kemudian kunci kendaraan Anda. Bahkan, jika Anda hanya sekadar ingin mampir ke warung atau swalayan yang letaknya pas di depan lokasi kendaraan Anda diparkir.
  • Begitu mematikan mesin setelah Anda selesai memarkirkan kendaraan, masukkan gigi persneling ke arah yang berlawanan dengan arah parkir kendaraan Anda. Misalnya, kalau Anda parkir dengan posisi moncong mobil ke arah luar, artinya masukkan gigi persneling mundur. Tujuannya adalah untuk mencegah agar mobil tidak mudah ditarik keluar. Dan untuk keamanan ekstra, aktifkan juga rem tangan.
  • Bukan hanya pintu saja yang sudah terkunci, pastikan juga bahwa semua jendela sudah tertutup rapat. Karena sedikit saja ada celah, hal ini bisa jadi peluang besar bagi para pencuri. Kemudian, tambahkan ganjalan pada ban begitu Anda selesai memarkirkan kendaraan. Meskipun bukan tindakan besar, hal ini setidaknya bisa menghambat pekerjaan maling mobil.
  • Pasang alarm mobil. Salah satu keunggulan alat ini adalah akan berbunyi sebagai tanda peringatan apabila terjadi gangguan pada mobil. Banyak tanda yang biasa diberikan oleh alarm seperti ketika anda sedang memarkirkan mobil anda.
  • Cabut juga kabel busi kendaraan Anda, terutama jika Anda punya firasat buruk dan tidak yakin kalau kondisi kendaraan Anda akan aman selama diparkir, walaupun keperluan Anda hanya sebentar. Dengan begitu, mesin mobil Anda tidak akan menyala dan hal ini jelas bisa menghambat upaya pencuri untuk membawa kabur kendaraan Anda. Karena agar kendaraan bisa dibawa lari, pencuri perlu membuka kap mesin lebih dulu untuk menyambung kembali kabel businya.

    Baca juga: Tips Merawat Palang Parkir Otomatis Dengan Baik

    Klik link Whatsapp untuk konsultasi dengan kami: